Rabu, 07 September 2011

Makanan Ringan Yang Sehat Buat Anak-Anak



Sahabat Klinik Cinta Ananda,
Yuuuuk kita siapin camilan yang sehat buat si kecil. Tapi bikin apa yaaa???
Ga perlu bingung bunda, disini ada sedikit panduan kira-kira camilan seperti apa sih yang sehat buat dikonsumsi si kecil. Dibaca ya...^_^
Alternatif camilan sehat di rumah :
  1. Mini pizza dengan topping minyak zaitun, parutan keju, saus/sambal, parutan wortel, dan sayuran lainnya .
  2. Camilan campuran meliputi buah kering, kacang, biji bunga matahari, atau kacang goreng kedelai dipadu dengan vanila yogurt dalam semangkuk wadah plastik.
  3. Buah-buahan yang dipadu dengan susu atau yogurt rendah lemak lalu diblender dan didinginkan.
  4. Semangkuk popocorn plus keju Parmessan.
Camilan sehat untuk anak dalam masa pertumbuhan :
  1. Sekaleng kecil jus sayuran rendah sodium dan keju parut
  2. Satu atau dua buah muffin gandum dengan sekotak kecil susu rendah lemak
  3. Setengah atau seperempat bagian roti lapis isi kacang / entega, mentega kacang
  4. Beberapa sendok makan yogurt atau mentega kacang seiris telur dengan roti gandum
  5. Sepotong izza dan sekaleng jus nanas
Camilan manis dan sehat :
  1. Biskuit dengan whip krim keju plus irisan buah stroberi atau selai stroberi tanpa gula.
  2. Muffin plus madu
  3. Campuran buah aprikot kering atau irisan buah pisang dengan sepotong coklat
  4. Yogurt plus kacang sebagai toping
  5. Puding yang terbuat dari susus rendah lemak dengan tambahan buah segar / beku
Tiga fakta anak-anak perlu camilan ;
  1. Anak-anak bisa lapar sebelum jam makan siangnya tiba meski telah sarapan pagi.
  2. Camilan merupakan pengisis yang tepat di sela waktu makan (sarapan-makan siang-makan malam).
  3. Menurut Jurnal Perkumpulan Diet Amerika, 80% anak-anak senang mengkonsumsi camilan (kue, biskuit, jus) yang dapat mempertahankan jumlah kalori tubuhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar